Memahami Kesehatan Mental Siswa dengan Teknik Hipnoterapi

Local Photo by. eep [2024] Momen Seminar Hipnoterapi

Klinik Bale Waluya Buka Pintu Layanan Dasar: Membantu Anak-Anak Gali Potensi dengan Teknik Hipnoterapi

Purwakarta_SekolahEkologi, Pada tanggal 15 Januari 2024, Sekolah Ekologi Kahuripan menyelenggarakan seminar bertema "Inovasi Layanan Bimbingan Konseling dengan Teknik Hipnoterapi" di tempat sekolah tersebut. Acara ini dihadiri oleh para peserta, terutama guru-guru SD dan SMP Sekolah Ekologi Kahuripan.

Sambutan pertama disampaikan oleh Konsultan Sekolah Ekologi, M. Irfan Afrizal, S.IP. Dalam sambutannya, beliau mengungkapkan tujuan utama acara ini, yaitu mendorong pelayanan pendidikan yang berkualitas. Beliau juga menekankan pentingnya layanan psikologis terhadap siswa, mengingat adanya peningkatan keunikan siswa yang berpotensi lebih besar mengarah pada munculnya masalah mental dan kurangnya perhatian guru terhadap siswa.


Sekolah Ekologi Kahuripan dipandang sebagai lembaga pendidikan yang menyentuh sisi kemanusiaan. Dalam konteks ini, M. Irfan Afrizal membahas tentang trauma psikologis, yang dapat membuat seseorang menjadi pelaku atau korban. Beliau juga menyoroti bahwa Klinik Bale Waluya, yang disebutkan dalam sambutannya, bukan hanya untuk mereka yang memiliki masalah, tetapi sebagai layanan dasar dalam menggali potensi anak.

Dalam acara tersebut, penekanan diberikan pada pentingnya asesmen awal sebagai langkah awal yang kritis dalam memberikan bimbingan konseling kepada siswa. Hal ini sebagai upaya untuk memahami dan mengatasi potensi masalah sejak dini.

Sambutan selanjutnya disampaikan oleh Kasi PTK SMP, H. Asep Rahmatudin, M.Ag, yang juga mewakili Kepala Dinas Pendidikan. Beliau membuka kegiatan dengan membahas misi Sekolah Ekologi, yaitu membentuk generasi yang memiliki kesadaran terhadap lingkungan dan menjadi harapan masa depan. Asep Rahmatudin menekankan agar Sekolah Ekologi tidak kehilangan marwah, dan mengingatkan bahwa kesuksesan seseorang sangat bergantung pada kesehatan mentalnya.

Seminar ini diharapkan dapat memberikan wawasan dan pemahaman baru terkait inovasi layanan bimbingan konseling dengan teknik hipnoterapi di lingkungan pendidikan. Dengan melibatkan para guru SD dan SMP, Sekolah Ekologi Kahuripan berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan memberikan layanan psikologis yang lebih baik kepada siswa. [red.Eep]

Post a Comment

Previous Post Next Post